Informasi › Berita
-
Rakor Pengendalian Inflasi Nasional Tahun 2024
Admin Web Badung
Selasa, 23 April 2024 09:46 WITA | 426 kali dibaca
Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa didampingi tim TIPD Kabupaten Badung menghadiri Rakor Pengendalian Inflasi yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian secara zoom meeting dari Ruang Rapat Rj Wakil Bupati, Puspem Badung, Senin (22/4). Rapat ini memiliki tujuan untuk mengidentifikasi, menganalisis, dan mengatasi faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat inflasi dari suatu daerah.
Dalam paparannya Tito Karnavian berpesan untuk kepada seluruh Pemerintah Daerah untuk selalu mengevaluasi, memonitoring, dan berkoordinasi tentang pertumbuhan ekonomi di daerah masing-masing guna menjaga stabilitas harga. ''Inflasi tahun ke tahun (y-on-y) secara umum sebesar 3,05% dengan andil inflasi terbesar di bidang Makanan, Minuman, dan Tembakau dengan andil inflasi 2,09 sedangkan Inflasi bulan ke bulan (m-to-m) pada bulan maret 2024 terhadap februari 2024 sebesar 0.93% dengan andil inflasi terbesar di angka 0,41% di bidang Makanan, Minuman, dan Tembakau," ujar Tito Karnavian.
Tambah Tito Karnavian pada perkembangan inflasi global, Inflasi Indonesia di angka 3,05% dari 186 negara di dunia Indonesia berada di peringkat 76 yang diurutkan dari angka inflasi terendah hingga tertinggi. Tingkat pertumbuhan Produk Domestik Bruto PDB Dunia pada tahun 2023 y-o-y per Q4 (%) Indonesia di peringkat 56 dari 185 negara di dunia ini diurutkan tertinggi hingga terendah. ''Untuk pertumbuhan Indonesia saat ini bisa dibilang kondisi baik yaitu menyentuh angka 5.04%, sedangkan untuk dibali dalam kondisi pemulihan ekonomi dikatakan baik dengan angka 5.71% diatas pertumbuhan ekonomi indonesia." Tambahnya.
Bagikan
Merawat Bumi Lindungi Sumber Air, Giri Prasta Tana...
- 22 jam yang lalu
Wabup. Suiasa Tinjau Kesiapan TPS di Badung Harap...
- 22 jam yang lalu
Exit Meeting Audit LPD Tahun 2024, Bupati Giri Pra...
- 22 jam yang lalu
Bupati Giri Prasta Serahkan Sertifikat Kesehatan K...
- 22 jam yang lalu
Apel Pergeseran Pasukan Operasi Mantap Praja Agung...
- 22 jam yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA