Informasi › Berita
  • Badung Gelar Utsawa Dharma Gita Sekda Kompyang R Swandika : Lestarikan Seni Budaya Bali Melalui UDG

    Admin

    Senin, 29 Juni 2015 01:00 WITA | 1122 kali dibaca

    Badung Gelar Utsawa Dharma Gita Sekda Kompyang R Swandika : Lestarikan Seni Budaya Bali Melalui UDG
    Foto : Badung Gelar Utsawa Dharma Gita Sekda Kompyang R Swandika : Lestarikan Seni Budaya Bali Melalui Udg

             Untuk melestarikan Seni dan Budaya Bali, Pemerintah Kabupaten Badung melalui Dinas Kebudayaan menyelenggarakan lomba Utsawa Dharma Gita tingkat Kabupaten Badung. Acara ini dibuka Bupati Badung diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Badung Kompyang R. Swandika didampingi Anggota DPRD Badung I Nyoman Sutrisno, Ketua Widya Sabha Kab Badung I Wayan Sudiasa, Kadis Kebudayaan Ida Bagus Anom Bhasma dan Camat Se-Kab Badung bertempat di Wantilan Kantor DPRD Kabupaten Badung, Pusat Pemerintahan Mangupraja Mandala, Selasa (23/6).


            Sekretaris Daerah Kabupaten Badung Kompyang R. Swandika dalam sambutannya memberikan apresiasi atas terselenggaranya lomba Utsawa Dharma Gita tahun ini. Melalui lomba ini diharapkan dapat memberikan spirit kepada anak-anak untuk tetap mengajegkan adat dan budaya Bali sebagai warisan leluhur. “Kami harapkan instansi terkait dalam hal ini Dinas Kebudayaan beserta tim agar terus memberikan dukungan dan pendampingan serta tuntunan kepada anak-anak kita mulai dari TK, SD SMP, SMA dan Mahasiswa supaya tetap mencintai adat budaya sastra bali,” harap Swandika. Sekda Kompyang Swandika menambahkan, lomba Utsawa Dharma Gita tingkat Kabupaten Badung ini, difasilitasi dan didukung penuh oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Badung serta anggota DPRD Badung karena kegiatan ini dinilai sangat penting dan strategis dalam upaya menanamkan kecintaan serta pelestarian adat dan budaya sebagai bagian untuk meningkatkan SDM dan sebagai investasi pembangunan di Badung.


           Lebih lanjut dijelaskan bahwa Kabupaten Badung merupakan destinasi pariwisata dunia. Untuk itu Swandika mengajak masyarakat untuk tidak melupakan jati diri sebagai orang bali yang memiliki kebudayaan, adat istiadat yang harus dijunjung tinggi dan muliakan bersama. Melalui lomba ini, anak-anak kabupaten badung tidak hanya berprestasi di tingkat kabupaten saja, namun di tingkat provinsi bahkan nasional juga mampu mengukir prestasi. “Inilah asset dan kekayaan warisan dari nenek moyang sebagai warisan leluhur kita yang harus kita teruskan kepada generasi sekarang dan generasi yang akan datang,” ungkapnya seraya menambahkan Utsawa Dharma Gita akan mampu membangun sumber daya manusia, menciptakan anak-anak yang memiliki kepribadian, budi pekerti dan patuh kepada agamanya serta bakti kepada negaranya, bakti kepada pemerintah dan bakti kepada orang tuanya inilah modal kita untuk membangun Badung yang Shanti dan Jagatdhita.


            Ketua Widya Sabha I Wayan Sudiasa melaporkan, tujuan kegiatan ini untuk melestarikan seni budaya serta sastra budaya agama hindu melalui dharma gita. Selain itu untuk mencari peserta terbaik sebagai duta Badung yang akan mengikuti lomba di tingkat Provinsi dan Nasional. Utsawa Dharma Gita yang akan digelar 3 hari hingga tanggal 25 Juni ini diikuti 384 peserta yang berasal dari duta masing-masing kecamatan di Badung. Bidang yang dilombakan meliputi, mecepat, palawakya, dharma wecana, kidung, sloka, menghafal sloka, kekawin dan dharma widya. Disampaikan pula pada lomba Utsawa Dharma Gita tingkat Nasional tahun 2014 Duta Kabupaten Badung telah meraih Juara I Palawakya Remaja Putra, Juara II Palawakya Dewasa Putra, Juara I Dharma Wacana Dewasa Putri dan Juara II Kidung Remaja Campuran.


    Bagikan

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK