Informasi › Berita
-
Pantai Pandawa Kawasan Baru Pariwisata Di Badung Selatan
Admin
Rabu, 23 April 2014 09:25 WITA | 752 kali dibaca
Bupati Gde Agung di depan menteri dan tim KSPN memaparkan, Pantai Pandawa pada awalnya merupakan kawasan pantai yang tidak menarik, karena hanya sebagai tempat pengembangbiakan rumput laut dan pertanian rumput laut. Dengan kearipan local antara investor yang mengembangkan pariwisata di Kawasan Pantai Pandawa dengan masyarakat petani rumput laut, akhirnya pariwisata dapat berjalan bahkan bersinergi dengan budidaya rumput laut. “Kawasan Pantai pandawa ini mempunyai ikon berupa patung pandawa yang terletak ditebing di seputaran pantai pandawa. Ini sepenuhnya kreativitas dari sumber daya manusia masyarakat Kutuh dari memotong tebing sampai membuat patung Pandawa,” papar Gde Agung.Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Mari Elka Pangestu dan Menteri Pekerjaan Umum (PU), Djoko Kirmanto sangat kagum melihat pemandangan yang disuguhkan dalam Pantai Pandawa. “ Saya harapkan Pantai Pandawa yang merupakan kawasan baru pariwisata ini dapat dikelola dan dikembangkan dengan baik. Kawasan ini akan menjadi prioritas utama dalam pengelolaan KSPN dan salah satu inisatip dalam KSPN yang riil dimana ada rencana yang jelas dan bisa diukur dampaknya pada masyarakat.” ungkap Mari Elka Pangestu.Lebih lanjut Mari Elka Pangestu mengatakan di Tahun 2014 ini, pihak Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan focus pada DED Kawasan pantai Pandawa sehingga perencanaan kawasan pantai pandawa dapat lebih terencana. “Dengan adanya DED ini akan ada kepastian kegunaan kawasan, sehingga tidak akan ada tumpang tindih peruntukan kawasan, “katanyaSementara itu Menteri Pekerjaan Umum (PU), Djoko Kirmanto akan berusaha membantu infrastruktur fisik, terutama akses jalan, “PU akan siap bersinergi untuk mewujudkan program KSPN salah satunya melakukan pembangunan infrastruktur fisik, “ jelasnya.
Bagikan
Admin Web Badung
Merawat Bumi Lindungi Sumber Air, Giri Prasta Tana...
- 1 hari yang lalu
Admin Web Badung
Wabup. Suiasa Tinjau Kesiapan TPS di Badung Harap...
- 1 hari yang lalu
Admin Web Badung
Exit Meeting Audit LPD Tahun 2024, Bupati Giri Pra...
- 1 hari yang lalu
Admin Web Badung
Bupati Giri Prasta Serahkan Sertifikat Kesehatan K...
- 1 hari yang lalu
Admin Web Badung
Apel Pergeseran Pasukan Operasi Mantap Praja Agung...
- 1 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA