Informasi › Berita
-
Kwarcab Badung Resmi Tutup Karya Bakti Pramuka Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri 2025
Admin Web Badung
Senin, 28 April 2025 11:19 WITA | 79 kali dibaca
Foto : Kwarcab Badung Resmi Tutup Karya Bakti Pramuka Hari Raya Nyepi Dan Idul Fitri 2025 Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Badung resmi menutup kegiatan Karya Bakti Pramuka yang digelar dalam rangka Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri 2025. Penutupan kegiatan berlangsung pada Minggu (27/4/2025) di Ruang Kertha Gosana, Puspem Badung.
Karya bakti tersebut ditutup oleh Ketua Kwarcab Badung, Drs. I Ketut Suiasa, S.H., diwakili Kabid Kepemudaan dan Olahraga Disdikpora Badung, Gede Suarjaya selaku Waka Orgakum Kwarcab Badung.
Kegiatan ini telah dilaksanakan sejak 24 Maret hingga 8 April 2025 dan diikuti oleh 530 anggota satgas Pramuka Peduli yang terdiri dari pembina dan peserta didik dari semua golongan.
Waka Abdimas, Humas Kwarcab Badung, I Gede Wirawan, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kwartir Nasional Pramuka.
"Satgas Peduli Kwartir Cabang Badung tahun ini telah melaksanakan karya bakti sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat. Kebetulan, pelaksanaannya bertepatan dengan Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri," ujar Wirawan.
Ia menambahkan, dalam kegiatan tersebut, para anggota Pramuka melakukan berbagai aksi sosial, di antaranya pembagian paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan serta memberikan Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) di lingkungan sekitar.
"KIE ini berisi informasi penting tentang situasi dan kondisi di masyarakat, sehingga diharapkan bisa berguna dan membantu warga dalam menyambut hari raya keagamaan," jelasnya.
Wirawan juga menyampaikan harapannya agar kegiatan karya bakti ini dapat terus berlangsung secara rutin dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
"Semoga ke depannya karya bakti ini tetap berjalan dengan baik dan bermanfaat," ungkapnya.
Sementara, Waka Orgakum Kwarcab Badung, Gede Suarjaya, berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan secara berkelanjutan dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah.
"Kami berharap ke depan, Kwarcab Badung dapat berkoordinasi lebih lanjut dengan Bupati dan Wakil Bupati Badung, agar pelaksanaan karya bakti semakin semarak di tahun-tahun berikutnya," tutup Suarjaya.
Bagikan
Kwarcab Badung Resmi Tutup Karya Bakti Pramuka Har...
- 7 jam yang lalu
Wabup Bagus Alit Sucipta Hadiri Rakerda PDPM Kabup...
- 10 jam yang lalu
Bupati Adi Arnawa Apresiasi Kreativitas Yowana dal...
- 10 jam yang lalu
Sabha Yowana Dharma Sidhi Mangu Yowana Gelar Lomba...
- 2 hari yang lalu
Wabup Bagus Alit Sucipta Serahkan Penghargaan Tert...
- 3 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA