Informasi › Berita
  • Gandeng Gapensi, Badung Entaskan Kemiskinan

    Admin

    Kamis, 20 Februari 2014 09:24 WITA | 650 kali dibaca

    Gandeng Gapensi, Badung Entaskan Kemiskinan
    Foto : Gandeng Gapensi, Badung Entaskan Kemiskinan
    Ketua Gapensi Badung yang terpilih dalam MuscabVIII Gapensi Badung 2014, Made Sujana mengungkapkan, bedah rumah ini merupakan bagian dari kegiatan Muscab VIII Gapensi Badung yang telah dilaksanakan pada tangal 18 Pebruari 2014 di Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, Mangupraja Mandala.
     
    Lebih lanjut Sujana memaparkan, dalam tahun 2014 ini, Gapensi melaksanakan 2 kegiatan bedah rumah yakni di Br. Anggungan Kerlurahan Lukluk dan di Br, Pengiasan Desa Mengwi. Untuk di Br. Pengiasan ini kegiatan bedah rumah akan dilaksanakan  selama 60 hari dengan lingkup pekerjaan diantaranya finishing bangunan lama serta sebelah barat di tambahkan 1 kamar tidur , MCK dan dapur yang menghabiskan dana sekitar Rp. 39,6 juta lebih.
     
    Sementara itu Bupati Badung A.A. Gde Agung disela-sela peletakan batu pertama bedah rumah Ni Rai Suryani, menyambut baik kegiatan bedah rumah yang dilaksanakan Gapensi Badung. “Saya selaku Bupati Badung mewakili masyarakat Badung memberikan apresiasi kepada Gapensi Badung yang sudah peduli dengan ikut melaksanakan  program pengentasan kemiskinan di Badung. Kegiatan seperti ini merupakan bentuk nyata sinergitas Pemerintah Badung dengan menggandeng Gapensi untuk ikut mengentaskan kemiskinan berupa bedah rumah, “ Ungkap Gde Agung.
     
    Gde Agung menambahkan, upaya bedah rumah yang dilaksanakan Gapensi ini akan dibarengi dengan pemberian bantuan usaha ekonomi produktif atau UEP. “Pemberian bantuan UEP melalui Dinas Sosial dan Tenaga Kerja ini juga penting, yakni sebagai upaya untuk meningkatkan keberdayaan serta kemandirian masyarakat. Bantuan sebesar Rp. 4 juta ini diharapkan dapat meningkatkan usaha jual canang dan banten sehingga dapat meningkatkan penghasilan keluarga,” imbuh Gde Agung.
     
    Turut hadir dalam peletakan batu pertama berkaiatan dengan kegiatan bedah rumah ini, Ketua K3S (Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial)  Kabupaten  Badung, Nyonya Ratna Gde Agung, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Badung, Nyonya Kompyang R. Swandika, Kadis Sosoal dan Tenaga Kerja  Luh Putu Suryaniti, Kepala BKKBS Ria Ningsih, Kabag Humas dan Protokol Badung A.A. Raka Gede Raka Yuda, Staf Ahli, Camat Mengwi serta Perbekel Mengwi serta Pengurus Gapensi Badung masa bakti 2014-2019.

    Bagikan

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK