Informasi › Berita
-
Plt. Bupati Suiasa Hadiri Kegiatan Bersih Pantai dan Latihan Bersama Forsilat Bali Shanti
Admin Web Badung
Senin, 18 November 2024 08:31 WITA | 554 kali dibaca
Foto : Plt. Bupati Suiasa Hadiri Kegiatan Bersih Pantai Dan Latihan Bersama Forsilat Bali Shanti Sebagai bentuk perhatian dan komitmen Pemerintah Kabupaten Badung untuk tetap menjaga kebersihan kawasan pantai sebagai salah satu tempat wisata, Plt. Bupati Badung sekaligus Ketua IPSI Bali I Ketut Suiasa menghadiri kegiatan bersih-bersih pantai dan latihan bersama dengan Forsilat Bali Shanti di Pantai Petitenget, Seminyak Kabupaten Badung, Minggu, (17/11).
Plt. Bupati Ketut Suiasa atas nama Pemkab Badung dan IPSI Bali memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara bersih-bersih pantai. Kegiatan ini bukan hanya sebatas kumpul-kumpul biasa saja, tetapi berkumpul dengan banyak manfaat sehingga tiga hal yang tercapai dalam satu pertemuan ini.
"Tiga hal yang jalan yaitu semakin kuatnya persatuan, silaturahmi dan hubungan persaudaraan antar satu perguruan. Kuatnya persatuan-persatuan itu kita tunjukkan ke masyarakat dan membangun persatuan yang lebih kompak,” ujarnya.
Setelah dilaksanakannya bersih-bersih pantai, kegiatan dilanjutkan dengan latihan bersama dengan menampilkan atraksi dari perwakilan 7 perguruan Pencak Silat yang telah hadir. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk menumbuhkan kesadaran semua pihak, supaya terus membersihkan pantai agar terbebas dari polusi sampah plastik dan polutan lain. “Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan penyadaran tentang bahaya pencemaran laut, yang berperan serta dalam pengendalian pencemaran dengan memilah sampah organik dan sampah non organik guna mendapatkan nilai ekonomi serta pemanfaatannya dan kegiatan ini tidak hanya dilakukan hari ini saja tetapi diharapkan diselenggarakan secara berkelanjutan," imbuh Suiasa.
Turut hadir mendampingi Plt Bupati, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan I Wayan Puja dan staf, Perwakilan Camat Kuta Utara, Lurah Kerobokan Kelod serta Ketua Forsilat Bali Shanti.
Caption :
Plt. Bupati Badung sekaligus Ketua IPSI Bali I Ketut Suiasa menghadiri kegiatan bersih-bersih pantai dan latihan bersama dengan Forsilat Bali Shanti di Pantai Petitenget, Seminyak, Badung, Minggu, (17/11).
Bagikan
Bupati Badung Salurkan Bantuan Rp 2 Juta Per KK Ba...
- 3 hari yang lalu
Wujudkan Ketertiban dan Jaga Estetika, Satpol PP B...
- 4 hari yang lalu
Harga Pangan Melonjak Jelang Galungan, Masyarakat ...
- 4 hari yang lalu
Bhakti Penganyaran Pemkab Badung di Pura Ulun Danu...
- 4 hari yang lalu
Badung Siapkan Program Bus Gratis Serangkaian IBTK...
- 4 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA