Informasi › Berita
  • Wujudkan Kepedulian Sosial Kepada Masyarakat Luas

    Admin

    Selasa, 19 Maret 2013 10:27 WITA | 1264 kali dibaca

    Wujudkan Kepedulian Sosial Kepada Masyarakat Luas
    Foto : Wujudkan Kepedulian Sosial Kepada Masyarakat Luas

    Lebih lanjut Sudikerta memberikan apresiasi dan menyambut baik  terselenggaranya pasar murah ini yang dapat memberikan kesempatan kepada masyarakat dan karyawan/karyawati di lingkungan Pemerintah Kabupaten Badung untuk membeli kebutuhan pokok seperti sembako, perlengkapan upacara dan kerajinan rakyat dengan harga murah sehingga dapat meringankan masyarakat. “Kegiatan yang dapat menumbuhkembangkan empati sosial seperti pasar murah ini agar dilakukan secara berkesinambungan sehingga dapat memperkuat kesetiakawanan sosial yang telah terbangun selama ini yang selanjutnya tetap  tercipta suasana kehidupan bermasyarakat yang harmonis” pungkasnya.

     Sementara itu Ketua TP PKK Kabupaten Badung Nyonya Ratna Gde Agung melaporkan latar belakang terlaksananya kegiatan pasar murah menyongsong hari Nyepi dan Hari Raya Galungan dan Kuningan dimana tujuannya tidak lain untuk meningkatkan peran anggota PKK dalam memberikan perhatiannya kepada karyawan dan karyawati di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Badung sehingga dapat membeli kebutuhan pokok dan kebutuhan hari raya dengan harga murah dan terjangkau. Lebih lanjut Nyonya Ratna Gde Agung mengatakan penyelenggaraan pasar murah yang berlangsung selama 3 hari mulai Rabu 6 Maret sampai Jumat 8 Maret 2013 ini bekerjasama dengan Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan perdagangan Kabupaten Badung , PD Pasar, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI), Koperasi Bina Sejahtera serta dari anggota PKK sendiri.

    Dalam kesempatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Badung Nyonya Ratna Gde Agung, Ketua WHDI Kab. Badung Nyonya Sudikerta, Ketua Dharma Wanita Persatuan Nyonya Kompyang R. Swandika menyempatkan berbaur dengan karyawan/karyawati serta masyarakat disekitar Pusat Pemerintah Kabupaten Badung untuk ikut berbelanja di pasar murah tersebut.


    Bagikan

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK