Informasi › Berita
  • Sekda Badung Hadiri Karya Atma Wedana dan Manusa Yadnya di Desa Adat Ayunan

    Admin Web Badung

    Jumat, 16 Juni 2023 10:09 WITA | 433 kali dibaca

    Sekda Badung Hadiri Karya Atma Wedana dan Manusa Yadnya di Desa Adat Ayunan
    Foto : Sekda Badung Hadiri Karya Atma Wedana Dan Manusa Yadnya Di Desa Adat Ayunan

    Sebagai wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dalam melestarikan adat agama, tradisi, seni dan budaya, mewakili Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Karya Atma Wedana dan Manusa Yadnya bertempat di Parkiran Pura Kahyangan Dalem Desa Adat Ayunan, Kecamatan Abiansemal, Rabu (14/6). Karya yang diikuti 31 sawa, 47 orang potong gigi, 29 orang mepetik, 29 orang menek kelih, turut dihadiri Camat Abiansemal Ida Bagus Putu Mas Arimbawa, Kapolsek Abiansemal Kompol I Gusti Made Sudarma Putra, Perbekel Ayunan I Wayan Kumara Natha, Bendesa Adat Desa Ayunan I Made Seniartha, Tripika Kecamatan Abiansemal serta masyarakat setempat.

          Sebagai bentuk perhatian dan motivasi, Sekda Adi Arnawa juga menyerahkan bantuan dana secara pribadi sebesar Rp 3 juta yang diserahkan langsung kepada Bendesa Adat Desa Ayunan I Made Seniartha. Dalam sambrama wacananya Sekda Adi Arnawa menyampaikan rasa syukur karena sudah dapat hadir sekaligus mendoakan agar pelaksanaan upacara Atma Wedana dan Manusa Yadnya Desa Adat Ayunan bisa berjalan lancar tanpa ada halangan yang berarti. "Saya merasa bersyukur dapat hadir, sekaligus ikut mendoakan agar pelaksanaan Karya Atma Wedana dan Manusa Yadnya di Desa Adat Ayunan bisa berjalan lancar dan labda karya, terlebih upacara Atma Wedana lan Manusia Yadnya ini merupakan wujud penghormatan atau rasa bakti terhadap leluhur," ujar Sekda Adi Arnawa.

          Adi Arnawa juga mengajak semua masyarakat agar selalu bersatu untuk mendukung program pemerintah dalam pembangunan, begitu juga pemerintah akan selalu mengayomi masyarakat untuk saling bersinergi berjalan bersama didalam kemajuan dan kesejahteraan masyarakatnya. Dengan dilaksanakan Karya Atma Wedana dan Manusia Yadnya ini, diharapkan bisa mempererat persaudaraan dan persatuan pasemetonan yang ada agar tidak terpecah belah.

          Sementara Bendesa Adat Ayunan I Made Seniarta mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta yang pada kesempatan ini diwakili oleh Sekda Kabupaten Badung dalam upacara Karya Atma Wedana dan Manusa Yadnya Desa Adat Ayunan  tersebut. "Karya Atma Wedana dan Manusia Yadnya Desa Adat Ayunan menghabiskan dana sebesar Rp 250 juta yang bersumber dari dana kas Desa Adat Ayunan. Puncak karya Atma Wedana dan Manusia Yadnya dilaksanakan Minggu tanggal 18 Juni dan dipuput oleh Ida Pedanda Ida Bagus Made Oka Pasuruan dari Griya Oka Ayunan," jelasnya.

     

    Caption :

    Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Karya Atma Wedana dan Manusa Yadnya bertempat di Parkiran Pura Kahyangan Dalem Desa Adat Ayunan, Kecamatan Abiansemal, Rabu (14/6).


    Bagikan

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK