Informasi › Berita
  • Bupati Giri Prasta Apresiasi Semangat ST. Dwi Karya di HUT Ke-44

    Admin Web Badung

    Jumat, 30 Desember 2022 11:32 WITA

    Bupati Giri Prasta Apresiasi Semangat ST. Dwi Karya di HUT Ke-44
    Foto : Bupati Giri Prasta Apresiasi Semangat St. Dwi Karya Di Hut Ke-44

    Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta hadir dalam perayaan Ulang Tahun Sekaa Teruna Dwi Karya yang Ke-44 Tahun Banjar Pasek Jagapati, Rabu (28/12). Bertempat di Balai Banjar Pasek, Desa Jagapati, Kecamatan Abiansemal Badung. Turut hadir dalam kesempatan ini Anggota DPRD Badung I Made Ponda Wirawan, Ketua Komisi Yudisial Made Aryana Putra Atmaja, Camat Abiansemal IB. Putu Mas Arimbawa serta unsur Tripika Kecamatan Abiansemal, Perbekel Desa Jagapati, serta tokoh masyarakat setempat.

    Dalam kesempatan yang baik ini Bupati Giri Prasta membantu sebesar Rp 25 juta untuk sekaa truna dan sekaa Genjek dibantu Rp 5 juta serta Anggota DPRD Badung I Made Ponda Wirawan membantu 5 juta rupiah untuk sekaa truna.


    Dalam sambutannya Bupati Nyoman Giri Prasta mengatakan tidak akan membicarakan kuantitas walaupun jumlah anggota yakni 74 orang tetapi luar biasa dalam mempunyai gebrakan yang lebih baik dari sekarang. Dirinya menyampaikan kepada masyarakat Banjar Pasek untuk pembangunan tempat-tempat umum dipastikan akan tuntas sebelum masa jabatannya berakhir jadi Bupati Badung. “Dan untuk anak-anak sekaa truna silahkan berakselerasi dengan konsep Tri Hita Karana. Selain itu kepada sekaa truna agar tidak mabuk-mabukan dan mengganggu ketertiban umum, kalian juga jangan sampai terkena narkoba atau narkotika, apalagi saya Bangga dengan tema yang kalian
    ambil "Yowana Guna Adi Widya Nawasena" (mendapatkan ilmu untuk masa depan yang lebih bagus), Keren,” ucap Bupati Giri Prasta

    Sementara itu laporan Ketua ST. Dwi Karya I Made Wiratama, menghaturkan banyak terima kasih kepada Bapak Bupati Badung bersama undangan lainnya yang sudah bersedia hadir untuk ikut memeriahkan, Hari Ulang Tahun yang Ke-44, Dengan Mengambil Tema "Yowana Guna Adi Widya Nawasena", walaupun beranggotakan 74 orang tetapi bisa untuk membuat acara semeriah seperti ini, untuk itu apa yang kita laksanakan untuk kegiatan dalam berorganisasi berkreatifitas di bidang seni, adat dan budaya kalau kita bekerja bersama-sama dan bersatu pasti akan berhasil apalagi kita memiliki seorang bupati yang bares serta selalu mendukung dan mensupport dan memfasilitasi kebutuhan generasi muda untuk itu apa yang kita laksanakan yang bersifat positif dalam berorganisasi di lingkungan sekaa truna pasti akan berhasil.



    Caption :

    Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta saat menghadiri perayaan Ulang Tahun Sekaa Teruna Dwi Karya yang Ke-44 Tahun Banjar Pasek Jagapati, Rabu (28/12) di Balai Banjar Pasek, Desa Jagapati, Kecamatan Abiansemal Badung.


    Bagikan
...

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK