Informasi › Berita
-
Bupati Giri Prasta Terima Audiensi Panitia Karya Panca Wali Krama Pura Uluwatu, Ingatkan Upakara dan Upacara Harus Sesuai Tatwa Agama
Admin Web Badung
Rabu, 10 November 2021 08:20 WITA | 770 kali dibaca
Foto : Bupati Giri Prasta Terima Audiensi Panitia Karya Panca Wali Krama Pura Uluwatu, Ingatkan Upakara Dan Upacara Harus Sesuai Tatwa Agama Bupati Badung Nyoman Giri Prasta didampingi Sekda Wayan Adi Arnawa menerima audiensi pengempon Pura Luhur Uluwatu I Gusti Ngurah Jaka Pratidnya bersama Bendesa Adat Pecatu Made Sumerta dan jajaran pengurus desa adat, terkait rencana Karya Panca Wali Krama di pura tersebut yang puncaknya akan jatuh pada tanggal (26/11) mendatang. Bertempat di Rumah Jabatan Bupati Badung, Senin (8/11). Turut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Badung Nyoman Sujendra, Kadis Kebudayaan Gde Eka Sudarwitha, Camat Kuta Selatan dan panitia Karya Panca Wali Krama Pura Luhur Uluwatu.
Sebagai wujud bakti kehadapan Ida Betara sane melingga di Pura Luhur Uluwatu, Bupati Giri Prasta menyampaikan, selaku pemerintah daerah pihaknya berkomitmen dalam mensukseskan dan mendukung pelaksanaan karya tersebut. "Selaku pemerintah kami sangat mendukung pelaksanaan Karya Panca Wali Krama di Pura Uluwatu, sebagai wujud kesadaran, sayang dan bhakti kita kehadapan Ida Betara yang berstana di Pura Uluwatu. Dengan catatan semua dudonan upacara dan upakara harus manut dengan tattwa dan sastra agama yang ada. Yen sampun becik pemargi karya dan yadnya duwene ten sampai kita nunas, ida akan memberikan anugerah kepada kita (Kalau sudah bagus jalannya upacara, tidak sampai kita meminta Beliau akan memberikan anugerah kepada kita), inilah wujud hubungan sekala dan niskala," ujarnya seraya menyebut kedepan pihaknya bersama dinas terkait akan menerbitkan buku panduan dudonan karya untuk dibagikan ke masing-masing desa adat di Badung.
Bupati Giri Prasta juga mengingatkan pengempon pengemong dan jajaran panitia Karya Panca Wali Krama Pura Luhur Uluwatu untuk mengedepankan manah suci ning nirmala dan tulus iklas selama ngaturang ayah pada setiap rangkaian karya yang akan digelar. "yen sampun ngayah metu saking manah suci ning nirmala (Jika sudah membantu keluar dari hati suci yang bersih) dan tidak ada beban maka karya akan memargi antar, sehingga apa yang menjadi harapan krama akan terwujud sepenuhnya," jelas Giri Prasta
Sementara itu pengempon Pura Luhur Uluwatu I Gusti Ngurah Jaka Pratidnya bersama Bendesa Adat Pecatu Made Sumerta mengharapkan Bupati Giri Prasta agar bisa hadir pada upacara mulang pekelem di Pantai Labuan Sait tanggal 23 Nopember dan saat puncak karya pada tanggal 26 Nopember 2021.
Caption :
Bupati Nyoman Giri Prasta didampingi Sekda Adi Arnawa menerima pengempon Pura Luhur Uluwatu dan jajaran pengurus desa adat saat audiensi ke Puspem Badung, Senin (8/11).
Bagikan
Rakor Penyelenggaraan Pemerintahan Desa...
- 5 jam yang lalu
Bupati Adi Arnawa Buka Grand Final Putra Putri Kam...
- 1 hari yang lalu
GEMARIKAN Cegah Stunting di Kabupaten Badung...
- 1 hari yang lalu
Penandatanganan SK PPPK Gelombang I dan CPNS Kabup...
- 2 hari yang lalu
Bupati Adi Arnawa Potong Tumpeng HUT ST Eka Chanti...
- 2 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA