Informasi › Berita
  • Bupati Gde Agung Tinjau Rumah Sakit Siloam Bali

    Admin

    Senin, 26 Agustus 2013 08:53 WITA | 1466 kali dibaca

    Bupati Gde Agung Tinjau Rumah Sakit Siloam Bali
    Foto : Bupati Gde Agung Tinjau Rumah Sakit Siloam Bali
    Bupati Gde Agung disela-sela peninjauan ruangan rumah sakit mengungkapkan, selain akomodasi seperti ruangan metting, tempat delegasi menginap, perlu kiranya disiapkan sarana kesehatan yang mendukung pelaksanaan APEC tersebut. “walaupun Kepala 21 Kepala negara yang mengikuti APEC sudah menyiapkan sarana kesehatan sendiri, tapi ada 3 hal yang perlu juga di perhatikan  serta diantisipasi diantaranya kehadiran pemimpin ekonomi dari negara  yang mengikuti APEC, para pengusaha yang berjumlah sekitar 1500 orang dan awak media. Untuk itu diperlukan rumah sakit yang mampu untuk menampung peserta Apec diluar Kepala Negara,” ungkap Gde Agung.
     
    Sementara itu direktur Rumah Sakit Siloam Bali dr. Anang Priambudi mengucapkan terimakasih atas kehadiran orang nomor 1 di kabupaten Badung untuk meninjau langsung kesiapan rumah sakitnya menyongsong pelaksanaan APEC bulan Oktober dan diawali side APEC pada Bulan September mendatang. Dr Anang juga menjelaskan Rumah Sakit Siloam Bali ini mulai aktif beroperasi sekitar Januari 2013. Rumah sakit Siloam Bali ini tidak hanya untuk expat dan turis akan tetapi juga terjangkau untuk lokal dan domestic. Serta memiliki beberapa layanan bertaraf internasional seperti poli rawat jalan, layanan rawat inap. “Layanan tersebut memiliki fasilitas pendukung  seperti farmasi, laboratorium, radiologi termasuk didalamnya X-ray, CT Scan 256 slice serta MRI (Magnetic  Resonance Imaging) 1,5 Tesla. CT Scan 256 slice ini satu-satunya di Bali,” ungkap dr Anang.
     
    Disamping meninjau ruangan layanan RS Siloam Bali, Gde Agung juga diajak untuk meninjau kelengkapan ambulan yang disiagakan untuk mendukung APEC. “ Kami akan menempatkan 1 unit ambulan lengkap dengan kelengkapannya, seperti peralatan medis, dokter serta sopir ambulan, “ tambah dr. Anang. Setelah meninjau ruangan dan ambulan, Bupati Gde Agung juga meninjau Helipad yang berguna memudahkan transportasi pasien dari Nusa Dua tempat pelaksanaan APEC menuju RS. Siloam Bali menggunakan helikopter.
               
    Usai peninjauan kesiapan RS. Siloam Bali tersebut, Gde Agung kagum dan memberikan apresiasi atas kesiapan RS tersebut baik dari segi pelayanan medis, peralatan medis serta tenaga medis. Bupati Gde Agung juga mengharapkan kehadiran RS Siloam Bali dalam pelaksanaan APEC ini dapat membuka mata wisatawan asing bahwa di Kabupaten Badung sudah beroperasi rumahsakit bertaraf internasional. “Kehadiran RS. Siloam Bali ini diharapkan juga dapat menjadi rujukan bagi wisatawan asing yang sedang berkunjung di Bali, serta dapat sebagai jaminan bahwa  keselamatan dan kenyaman mereka terjamin dengan adanya RS. Siloam Bali yang bertaraf Internasional ini,” ucap Gde Agung seraya mengakhiri kunjungannya di RS. Siloam Bali.

    Bagikan

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK