Informasi › Berita
-
Bangkitkan Rasa Nasionalisme Peringati Hari Kemerdekaan RI Ke-68
Admin
Kamis, 15 Agustus 2013 14:35 WITA | 769 kali dibaca
Kompyang Swandika mengatakan, dari instruksi Bapak Bupati Badung, pihaknya telah menyerukan agar agar memasang bendera merah putih disetiap rumah warga. “ Kita telah bersurat dari tingkat desa, kecamatan hingga kantor SKPD yang ada di Puspem Badung . Dalam semarak merah putih ini kita juga mengimbau kepada kecamatan yang ada di Kabupaten Badung untuk membuat kegiatan yang membangkitkan rasa nasinalisme. Ya paling tidak wajib melakukan upacara bendera di setiap kantor,”terangnya.Selain itu, ia juga mengimbau dalam rangka semarak merah putih ini juga kantor-kantor di Puspem Badung sudah di hias dengan ornamen yang bernuansa bendera san umbul-umbul merah putih. “ Dalam upacara 17 Agustus nanti para paskibraka yang akan mengibarkan dan menurunkan bendera saat upacara telah dilatuh selama sebulan ini, apalagi besok (hari ini- red) juga serangkaian peringatan hari jadi Propinsi Bali, para pegawai pun akan melakukan melakukan Apel bersama , ”ungkapnya.Pantauan di Puspem Badung hingga Selasa kemarin, ratusan bendera merah putih telah terpasang rapi. Bahkan disudut kawasan strategis ada beberapa penjor dan umbul –umbul yang terpampang. Dimasing-masing kantor dinas di Puspem Badung juga terlihat beberapa sudah dihias dan dipasang beberapa sepanduk peringatan HUT Propinsi Bali dan HUT RI yang Ke 68.
Bagikan
Admin Web Badung
DiskopUKMP Gelar Pameran Badung UMKM Week 2024 Bat...
- 12 jam yang lalu
Admin Web Badung
Bupati Giri Prasta Mendem Pedagingan di Padmasana ...
- 12 jam yang lalu
Admin Web Badung
Wabup Suiasa Hadiri Perayaan HUT dan Pesta Pelindu...
- 12 jam yang lalu
Admin Web Badung
Plt. Bupati Badung Hadiri Acara Gathering Forum TJ...
- 12 jam yang lalu
Admin Web Badung
DWP Badung Sembahyang Bersama Sekaligus Mereresik ...
- 4 hari yang lalu
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA