Informasi › Berita
-
KMHDI Badung Gelar Diklat Jurnalistik dan Public Speaking
Admin
Kamis, 1 Maret 2018 01:00 WITA | 1088 kali dibaca
Foto : Kmhdi Badung Gelar Diklat Jurnalistik Dan Public Speaking Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia(KMHDI) Kabupaten Badung melaksanakan Diklat Jurnalistik dan Public Speaking, Sabtu (23/2) bertempat di Ruangan Kertha Gosana Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung. Diklat dibuka Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta yang diwakili olehKepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Badung I Wayan Weda Dharmaja, S.IP, M.Si.
Dalam sambutan Bupati Badung yang dibacakan Kadis Kominfo Kabupaten Badung, mengungkapkan apresiasinya terhadap penyelenggaraan kegiatan diklat jurnalistik dan public speaking yang mengambil tema ‘Pemuda Cerdas, Berkualitas dan Berani Melawan Hoax’.
“Saya memandangkegiatan inisangat bermanfaat dalam upaya meningkatkan wawasan pengetahuan pemuda di bidang jurnalistik dan public speaking. Terlebih di era globalisasi, dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi komunikasi, membuat arus informasi mengalir deras seolah dunia tanpa batas,”ungkapnya.
Lebih lanjut, Weda Dharmajamengungkapkan kemajuan teknologi harus disikapi dengan pengetahuan dan pemahaman mengenai informasi yang layak untuk dikonsumsi.Informasi mana yangdapat dipercaya kebenarannya serta yang hanya merupakan berita bohong atau yang sering disebut hoax sehingga tidak menyulut kebencian dan menimbulkan perpecahan dengan isu-isu sara
Melalui diklat jurnalistik dan public speaking, diharapkan dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan generasi muda mengenai etika jurnalistik dan public speaking. Selain itudapat menumbuhkan kesadaran dan meningkatkan pemahaman dalam memberikan atau menyebarluaskan informasi di ruang publik, termasuk salah satunya bersikap bijak dalam menggunakan media sosial.
“Hendaknya kita berhati-hati dalam menyampaikan informasi di ruang publik dan media sosial agar tidak menimbulkan hal-hal yang dapat memprovokasi dan memicu perpecahan. Oleh karenanya melalui diklat ini saya mengharapkandapatmenumbuhkan generasi muda yang cerdas dan terampil dalam menulis dan memperhatikan kaedah-kaedah penulisan atauetika jurnalistik sertamemberikan informasi yang dapat dipertanggungjawabkan,” tegasnya.
Diklat jurnalistik dan public speaking juga menghadirkan pembicara jurnalistik,I Made Iwan Darmawan dan pembicara public speaking, Putu Suprapti Santy Sastra yang diikuti para Seka Truna Truni, siswa SMA/SMK, organisasi kemasyarakatan dan para mahasiswa.
Caption:
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Badung I Wayan Weda Dharmaja, S.IP, M.Si. saat membuka kegiatan Diklat Jurnalistik dan Public Speaking pada Sabtu, (23/2) di Ruangan Kertha Gosana Mangupraja Mandala Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung.




Bagikan
Kebijakan Humanis Bupati Badung Bantuan Rp1 Juta ...
- 18 jam yang lalu
TP PKK Badung Siap Berkontribusi di Puncak HKG PKK...
- 18 jam yang lalu
Karya Ngerehan di Pura Dalem Sakenan Munggu Bupat...
- 19 jam yang lalu
Bupati dan Ketua DPRD Badung Buka Turnamen Voli PU...
- 19 jam yang lalu
Tingkatkan Literasi Keuangan, TPAKD Badung Gelar F...
- 1 hari yang lalu
-
Open Recruitment DEWAS Perumda Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Kamis, 27 November 2025 13:09 WITA -
Open Recruitment DIREKSI Perumda Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Kamis, 27 November 2025 13:02 WITA




