Informasi › Berita
  • Pelatihan Penulisan Naskah Kuno Diikuti 30 Siswa SMAN 1 Kuta

    Admin

    Rabu, 30 Maret 2016 01:00 WITA

    Pelatihan Penulisan Naskah Kuno Diikuti 30 Siswa SMAN 1 Kuta
    Foto : Pelatihan Penulisan Naskah Kuno Diikuti 30 Siswa Sman 1 Kuta

    Untuk menggali, mengembangkan dan melestarikan nilai-nilai seni budaya dan adat istiadat yang merupakan bagian yang tak terpisahkan Pemerintah kabupaten badung melalui Dinas kebudayaan badung menggelar pelatihan penulisan naskah kuno bagi pelajar yang diikuti 30 peserta generasi muda SMAN 1 kuta selatan, acara dibuka oleh kepala dinas kebudayaan yang diwakili sekretaris dinas kebudayaan I Made Rustan, senin (28/3) yang bertempat di SMAN 1 kuta selatan.


                Kepala Disbud dalam sambutannya yang dibacakan I Made Rustan menyampaikan, peran generasi muda sebagai generasi penerus mempunyai peran yang sangat penting sebagai pelanjut estapet budaya. Aset kekayaan budaya lokal yang akan mampu melindungi generasi mud dari pengaruh negatif di era globalisasi. Pengaruh budaya global yang demikian gencar melalui media elektronik dan media cetak menyebabkan generasi muda kehilangan jati diri. Dengan mengetahui kebudayaan lokal diharapkan generasi muda mampu menggali potensi kekayaan seni tradisional sekaligus melestarikannya. Sehingga melalui pelatihan penyuratan lontar ini merupakan salah satu kegiatan generasi muda dalam melestarikan nilai-nilai seni budaya leluhur kita dan melalui kegiatan ini dapat memberikan pembelajaran bagaimana teknik dan tata cara nyurat lontar khususnya generasi muda guna melestarikan/mempertahankan warisan nenek moyang yang teramat luhur dan sakral.


                Sementara itu Ketua panitia ni wayan arsini melaporkan tujuan pelatihan penyuratan lontar bagi para generasi muda, karena para generasi muda merupakan penerus yang akan mengajegkan penyuratan lontar dengan aksara bali dan mengajegkan adat budaya khususnya di kabupaten badung dan bali pada umumnya. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 28, 29 dan 30 maret 2016.


    Bagikan
...

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK