Informasi › Berita
  • Wabup Suiasa Respon Keluhan Pasien

    Admin

    Rabu, 2 Maret 2016 01:00 WITA

    Wabup Suiasa Respon Keluhan Pasien
    Foto : Wabup Suiasa Respon Keluhan Pasien

    Wakil Bupati Badung Ketut Suiasa, merespon cepat keluhan pasien di RSUD Mangusada Kabupaten Badung. Didampingi Sekda Badung Kompyang R Swandika bersama sejumlah SKPD, Rabu (3/2) langsung meninjau dan memeriksa detail fasilitas RSUD Mangusada hingga pelayanan yang diberikan.
    Wabup Suiasa langsung memerintahkan agar semua keluhan segera ditanggapi. Terkait laporan toilet yang merembes hingga kamar, Suiasa minta agar kondisi dicek ulang. Karena pihaknya tidak ingin fasilitas yang tersedia memunculkan masalah baru bagi pasien.
    Selain didampingi, Sekda Kompyang R Swandika, kunjungan Wabup Suiasa, juga diikuti oleh Kepala Inspektorat Ni luh Suryaniti, Kepala DCK Ni Putu Dessy Dharmayanty, Kadis Kesehatan Gede Putra Suteja, Dirut RSUD Mangusada Badung dr. Agus Bintang Suryadhi.


    Pemeriksaan yang dilakukan dibeberapa ruangan hingga ruang super VIP 301 Gedung Pavilium Mangusada. Politisi Golkar ini memeriksa hingga ke toilet yang sempat dikeluhkan. Wabup lantas menyisir bagian balkon yang bocor, tampak sebuah tangga dan lobang di plapon menunjukan upaya perbaikan dari rekanan.
    Dirut Agus Bintang kemudian mengajak rombongan masuk ke ruangan VIP 314, yang lantainya selalu berembun. Menurut Agus Bintang ada tiga kamar yang kondisinya seperti itu, yaitu 314, 315 dan 316. Lokasi ketiga kamar ini persis berada di atas ruang operasi (OK).


    Kepala DCK juga menjelaskan, lantai ruang yang berembun karena berasal dari suhu ruang OK yang sangat dingin yang berada dilantai bawahnya. Solusinya, lantai kamar yang berembun tersebut harus dilapisi dan dipertebal.


    Sementara itu, diselah-selah kunjungannya, Suiasa mengaku kehadiranya tidak khusus hanya soal fasilitas melainkan juga meninjau langsung pelayanan. “Kami datang bukan hanya untuk meninjau terkait kerusakan itu saja. Tapi juga untuk melihat langsung pelayanan rumah sakit,” kata Suiasa.
    Terkait informasi kerusakan tersebut, pihaknya juga telah meminta rekanan yang mengerjakan proyek tersebut untuk melakukan sejumlah perbaikan. “Kami sudah minta waktu kepada rekanan untuk segara menyelasaikan perbaikan itu,” katanya.


    Lanjut dia, sejak awal pembangunan RSUD Mangusada telah di dampingi BPKP. “Ini soal cuaca saja. Dengan ini kami bisa lakukan perbaikan. Ini masalah biasa. Walapun biasa bukan berarti kami membiarkan. Kita sudah tekankan pada kontraktor agar segera melakukan langkah teknis,” tegasnya.
    Suiasa meminta kepada DCK untuk terus memantau perbaikan yang dilakukan oleh rekanan. “DCK harus mengecek secara detail, perbaikin segera laporkan kepada saya. Sewaktu-waktu saya akan datang kembali,”katanya. Selain mengecek paviliun, Wabup Suiasa juga sempat meninjau gedung F yang rencananya segera akan dirobohkan dan akan dibangun gedung baru.


    Bagikan
...

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK